Rangkuman Materi IPA: Ciri-Ciri dan Karakteristik Makhluk Hidup



CIRI-CIRI / KARAKTERISTIK  MAKHLUK  HIDUP

Ciri-ciri makhluk hidup adalah sebagai berikut.
a.    Bernapas
Tujuan: untuk membebaskan energi yang terdapat di dalam makanan yang telah dimakan. Gas oksigen yang diisap masuk tubuh melalui organ sistem pernapasan, oksigen diikat oleh hemoglobin darah menuju sel, terus ke mitokondria.
b.        Bergerak
Gerakan pada beberapa hewan terjadi sangat cepat dan efisien. Gerakan pada hewan selalu berhubungan dengan kebutuhan makan, mencari makanan, menemukan pasangan, atau melarikan diri dari pemangsa. Pada tumbuhan, kadang gerakannya tidak jelas terlihat. Namun, kamu dapat melihat suatu gerakan sebuah sel tumbuhan di bawah mikroskop. Pada saat mengamati tumbuhan secara utuh, kadang-kadang kita melihat gerakan yang terjadi pada saat-saat tertentu. Misalnya, bunga mekar di pagi hari dan menguncup di sore hari.
c.      Membutuhkan makanan
Manfaat makanan bagi makhluk hidup adalah untuk membantu pertumbuhan, untuk memperoleh energi, mengganti sel-sel yang rusak. Makhluk hidup yang dapat membuat
makanan sendiri disebut autotrof, contohnya tumbuhan hijau. Makhluk hidup yang tidak dapat membuat makanannya sendiri disebut heterotrof.
d.     Mengeluarkan zat sisa (ekskresi)
Zat sisa dari proses metabolisme tubuh dikeluarkan melalui organ-organ ekskresi, antara lain ginjal, kulit, paru-paru dan hati.
e.     Peka terhadap rangsang (iritabilitas)
Yaitu kemampuan makhluk hidup untuk menerima dan menanggapi rangsang.
f.     Tumbuh
Pertumbuhan yaitu proses pertambahan ukuran pada makhluk hidup yang bersifat tidak dapat balik (irreversible). Pertambahan ukuran ini disebabkan bertambahnya jumlah dan volume sel.
g.    Berkembang biak (reproduksi)
Perkembangbiakan dibedakan menjadi :
a.     Perkembangbiakan secara kawin (generatif) terjadi melalui peristiwa pembuahan yaitu pertemuan sel kelamin jantan (spermatozoa)  dan sel kelamin betina (sel telur/ovum).
b.     Perkembangbiakan secara tidak kawin (vegetatif) terjadi melalui perkawinan. Misalnya dengan tunas, membelah diri, cangkok, dll.
h.    Beradaptasi
Beradaptasi merupakan kemampuan makhluk hidup untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan

Tinggalkan komentar